Abdul Kasim: Masyarakat Dumai Antusias Menangkan Edi Sepen – Zainal Abidin

 Dumai (13/10) – Anggota DPRD Provinsi Riau (dari Dapil Dumai – Bengkalis – Meranti) H. Abdul Kasim, SH sangat optimis pasangan nomor urut 4 Edi Sepen – Zainal Abidin mampu memenangkan kontestasi Pilkada Dumai 2020.

Bukan tanpa alasan dirinya mengatakan hal tersebut. Terbukti disetiap kunjungannya mensosialisasikan pasangan Calon Walikota dan Calon Wakil Walikota Dumai nomor 4 itu disambut antusias oleh masyarakat.

“Alhamdulillah masyarakat Dumai sangat antusias menyambut kandidat Calon Wali Kota Dumai yang diusung partai PKS dan PAN. Hal tersebut membuat kader PKS dan PAN semakin militan mensosialisasikan EZA (Edi Sepen – Zainal Abidin) dari rumah ke rumah,” tukas politisi kelahiran Bagan Besar itu.

Dirinya meyakini, bahwa pasangan EZA adalah kandidat yang mempunyai komitmen tinggi dan siap membangun kota Dumai, serta siap menampung aspirasi masyarakat untuk kemajuan kota Dumai kedepan.

“Kami dari tim pemenangan EZA, mengucapkan ribuan terima kasih kepada seluruh masyarakat yang begitu antusias menyambut kehadiran Calon Walikota Baru Edi Sepen – Zainal Abidin untuk kota Dumai yang lebih maju,” tuturnya.

“Atas nama Ketua Tim, saya H. Abdul Kasim, SH dan Sekretaris Bapak Sunaryo, serta Dewan Pelindung Muhammad Ichsan, mengajak kepada seluruh simpatisan dan masyarakat Dumai untuk dapat mendukung dan memenagkan pasangan Edi Sepen – Zainal Abidin, Nomor Urut 4,” tutupnya.

Baca Juga

PKS Kembali Lantik 53 Anggota Dewan Pakar, Mayoritas Purnawirawan TNI-Polri

Jakarta — Presiden Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Ahmad Syaikhu melantik 53 anggota Dewan Pakar baru …